ABKIN SULSEL

Asosiasi BImbingan & Konseling Indonesia Provinsi Sulawesi Selatan

ABKIN SULSEL
Uncategorized

MGBK Kabupaten Polman di latih Penyusunan Instrumen Gaya Kognitif

Dalam rangka meningkatkan kompetensu Guru BK kabupaten polman, maka TIMPKM FIP UNM Prof Dr.Abdul Saman,M.Si. Kons bersama Akhmad Harum.M.Pd dan Muh Ilham Bakhtiar,M.Pd memberikan pelatihan terkait metode penyusunan Instrumen Gaya belajar kepada Guru Bimbingan dan Konseling di Kab Polman Sulawesibarat. Kegiatan dilaksanakan di SMKN 1 Polman dan diikuti 43 Guru BK seKab Polman.

Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Sekolah SMKN 1 Polman didampingi Guru BK dan TIM PKM. kegiatan dilaksanakan di AULA SMKN 1 Polman.

Tujuan kegiatan ini (a) untukmemberikan untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman dalam menyususn instrument gaya belajar  melalui asesmen non kognitif bagi guru MGBK Kabupaten Polman; (b) untuk melatih Guru BK dalam mengimplementasikan penggunaan instrumen gaya belajar  melalui asesmen non kognitif bagi guru MGBK Kabupaten Polman. Sasaran pkm adalah Guru MGBK Kabupaten Polman sebanyak 43. Metode yang digunakan adalah: ceramah, praktek penyusunan asesmengaya belajar, tanya jawab, dan pendampingan pembuatan Instruen Gaya Belajar, penggunaan aplikasi gaya belajar.

adapun materi pelatihan yaitu: Konsep Dasar Asesmen dalam Implementasi Kurikulum Merdeka Belajar; Peran BK dalam Kurikulum Merdeka Belajar; Asesmen Diagnostik,  Tujuan Asesmen Diagnostik; Asesmen Diagnostik  Non Kognitif Gaya Belajar Peserta Didik; Penyusunan Instrumen Gaya Belajar menggunakan aplikasi asesmen non kognitif; Pelaksanaan Asesmen Diagnostik Non Kognitif untuk menemukan gaya belajar siswa;

Pelatihan penyusunan instrument gaya belajar dalam asaesmen non kognitif bagu Guru MGBK Kabupaten Polman menunjukkan keberhasilan, guru BK telah mampu dalam menyusun instrument asesmen gaya belajar sesuai dengan arahan dan petunjuk dari narasumber. Instrumen Asesmen Peserta yang telah diberikan menunjukkan adanya peningkatan sebelum di berikan pelatihan dan setelah diberikan pelatihan, kemudian Lembar Kerja dan Tugas Menyusun instrumen asesmen menunjukkan keberhasilan secara keseluruhan semua peserta dapat menyusun dan menganalisis sendiri hasil asesmen gaya belajar yang telah di buat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *